Sabtu, Juli 27, 2024
BerandaHANKAMKRONOLOGIS SATGAS GABUNGAN DAMAI CARTENZ GREBEK MARKAS KKB DI YAHUKIMO

KRONOLOGIS SATGAS GABUNGAN DAMAI CARTENZ GREBEK MARKAS KKB DI YAHUKIMO

PAPUA, Tabloidnusantara.com” – Satgas Gabungan Damai Cartenz menggerebek markas kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan. Markas KKB tersebut berada di dalam hutan di belakang Kantor Bupati Yahukimo. Dalam insiden tersebut yang terjadi pada Selasa (1/8) pukul 11.55 WIT, 2 pentolan KKB dinyatakan tewas dalam kontak tembak. Sedangkan seorang personel Satgas Aman Nusa atas nama Bharatu Jogianus Riko terluka terkena tembakan.

“Kontak tembak antara aparat keamanan dengan KKB. Kontak senjata berhasil melumpuhkan 2 orang KKB,” kata Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo melalui keterangan persnya, Selasa (1/8).

READ ALSO : DIDUGA DILAKUKAN KKB, WARGA TORAJA DIBUNUH DI YAHUKIMO PAPUA

Dalam video berdurasi 6 menit yang beredar di media, terlihat saat personel gabungan terlibat kontak tembak dengan KKB di dalam hutan. Terdengar jelas bunyi rentetan tembakan yang membuat suasana menjadi menegangkan. “Tembak depan, jangan nembak di situ,” ucap salah seorang personel gabungan. Terdengar juga beberapa instruksi yang meminta personel lain untuk menjaga area di sebelah kiri. Kemudian terdengar kembali rentetan suara tembakan. “Kiri tahan, kiri tahan, kiri kunci. Ke kiri, ke kiri, posisi,” ujar salah seorang anggota personel gabungan yang lain.

Tampak salah seorang personel gabungan yang menggunakan rompi dan helm anti peluru sedang tiarap. Sedangkan personel lain mengambil posisi di antara pepohonan. “Kontak tembak di markas KKB Kodap XVI Yahukimo,” kata salah satu personel gabungan tersebut. Setelah beberapa menit terlibat baku tembak, personel gabungan akhirnya berhasil menguasai situasi dan  berhasil mencapai lokasi serta mengamankan persembunyian KKB.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments