back to top
REDAKSI "PT.NUSANTARA WARTAMA DUABELAS" MENGUCAPKAN SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA MARHABAN YA RAMADHAN 2025
BerandaHANKAMPERSONEL POS LAKUS KORAMIL WELULI BERSAMA WARGA KERJA BAKTI PERBAIKI JALAN LONGSOR

PERSONEL POS LAKUS KORAMIL WELULI BERSAMA WARGA KERJA BAKTI PERBAIKI JALAN LONGSOR

Belu, “TABLOIDNUSANTARA” – Curah hujan dengan intensitas yang tinggi mengakibatkan jalan penghubung antar desa, di wilayah Dusun Ropolete, Desa Fulur, Kecamatan Lamakanen, Kabupaten Belu mengalami longsor hingga akses jalan tersebut tidak dapat dilewati warga.

Guna memperbaikinya, personil Satgaster Pos Lakus Koramil 1605-03/Weluli Sertu Yosea Dael dan Sertu Alberto Fouk bersama warga melakukan kegiatan Kerja Bakti perbaikan tepi dan badan jalan yang longsor akibat banjir dengan menggunakan peralatan seadanya.

Disela kegiatan tersebut, Sertu Alberto Fouk mengatakan bahwa Kerja Bakti ini dilakukan agar akses transportasi warga yang menghubungkan Desa Fulur dengan Dusun Ropolete dan dusun-dusun lainnya tidak mengalami hambatan.

“Kalau tidak diperbaiki sekarang, masyarakat tidak bisa melakukan aktivitasnya, apalagi jalan ini merupakan akses jalan utama bagi warga,” ujarnya.

Sementara itu, Nasu Loe salah seorang warga dusun Ropolete menceritakan bahwa setiap tahun pada saat musim hujan jalan desa ini selalu longsor, hal ini sangat menyulitkan masyarakat yang menggunakan jalan ini.

Menurutnya, saat hujan deras tanah di sisi jalan tersebut sangat mudah longsor, sehingga untuk mencegah kondisi jalan yang semakin parah warga bersama personil TNI inisiatif langsung gotong royong untuk memperbaiki jalan tersebut.

“Kami sangat bersyukur sekali karena kami tidak bekerja sendirian tapi dibantu langsung oleh TNI dari Koramil yang bertugas di Pos Lakus,” pungkasnya. (Kodim 1605/Belu)

TABLOID BOLA

RELATED ARTICLES
Tabloid Nusantara
Tabloid Nusantarahttps://tabloidnusantara.com/
Membuka Wawasan Dan Mencerdaskan
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments