MALANG, “tabloidnusantara.com” – PT KAI akan melakukan pertimbangan akan penambahan fasilitas eskalator pada area underpass Stasiun Kota Baru Malang. Hal ini disampaikan Dirut PT KAI Didiek Hartantyo saat melakukan inspeksi jalur di Stasiun Kotabaru Malang pada Selasa (31/12).
“Ya kami datang dan keliling di jalur jalur KAI Daops 8 salah satunya di Malang ini. Secara keseluruhan sudah sangat baik dan bagus. Tadi kami lihat underpassnya, kalau di Pasar senen sudah ada eskalator. Nanti kami pertimbangkan juga disini,” ucapnya
Ia melakukan pengecekan seluruh area Stasiun Kotabaru baik sisi timur maupun selatan. Didiek mengatakan arus pergerakan masyarakat bepergian menggunakan moda kereta api juga besar di masa angkutan Natal dan Tahun Baru 2024/2025.
Tambahnya, secara angka nasional, okupansi penumpang sudah mencapai 3,5 juta penumpang. Atau sebesar 89 persen dari ketersediaan tiket selama masa angkutan Nataru tahun ini. Untuk itulah kesiapan sarpras hingga jalur dicek dan diperhatikan setiap waktu.
“Karena kami juga akan mengganti BBM dengan jenis BBM Biodisel B40. Kami tegaskan perubahan penggunaan BBM ini tidak akan mempengaruhi harga tiket penumpang,” ungkap Didiek.
Selain melakukan pengecekan jalur dan sarpas, jajaran direksi PT KAI juga menyapa warga dan memberikan beberapa bingkisan menarik kepada penumpang yang beruntung pada Suasana penumpang di Stasiun Kotabaru hari ini memang terlihat cukup padat.