Minggu, Mei 19, 2024
BerandaKRIMINALPOLISI PASTIKAN PEMBUNUH MICHELLE KURUSI DOGA ADALAH ANGGOTA KNPB

POLISI PASTIKAN PEMBUNUH MICHELLE KURUSI DOGA ADALAH ANGGOTA KNPB

PAPUA, “tabloidnusantara.com” – Beberapa bulan lalu, viral di media sosial Kelompok Separatis Teroris Papua (KSTP) menganiyaya hingga mati perempuan (Michelle Kurisi Doga) yang mereka duga adalah agen intelijen. Padahal pada kenyataannya perempuan tersebut adalah aktivis kemanusian asli Papua yang banyak dikenal masyarakat dan para tokoh karena kepeduliannya terhadap perempuan dan anak-anak di pelosok-pelosok Papua.

Parahnya lagi, pembunuhan aktivis orang asli Papua tersebut dilakukan secara sadis. Polisi menemukan ada luka akibat senjata tajam pada jenazah aktivis perempuan cucu kepala Suku Silo  tersebut. Jenazah  ditemukan di Distrik Kolawa Kabupaten Lanny Jaya pada Kamis (31/8/2023), dalam kondisi terluka parah.  Hasil visum dan autopsi tidak ada tanda-tanda korban ditembak melainkan dibunuh dengan menggunakan benda tajam yang dilakukan tanggal 28 Agustus lalu di Distrik Koloak Atas, Kabupaten Lanny Jaya dengan cara ditikam menggunakan pisau dan dipukul kepalanya menggunakan kayu.

Pembunuhan sadis dan kejam tersebut di videokan serta disebarkan oleh KSTP di media sosial (facebook) hingga viral. Dalam video tersebut diperlihatkan anggota KSTP menginterogasi korban dan kemudian korban tengah meregang nyawa di semak-semak dengan darah terkucur di baju bagian dada korban.

READ ALSO : TNI/POLRI LIBATKAN 2.000 APARAT SELAMA KUNJUNGAN WAPRES KE JAYAPURA

AW ,salah satu dari tiga terduga pelaku pembunuh aktivis perempuan Michele Kurisi Doga yang merupakan anggota KNPB dan ditangkap di Jayapura. (dok : republika.co.id)

Aparat terus menyelidiki kasus aksi pembunuhan oleh KSTP tersebut dan melakukan pengejaran terhadap para pelaku. Kamis, 5/10/2023 berhasil menangkap PM terduga pembunuh Michelle Kurusi, kemudian melakukan interogasi yang kemudian didapat nama-nama para pelaku lainnya. Esoknya, Jumat 6/10/2023 aparat berhasil menangkap AW dan RK alias RM. Kasatgas Humas Damai Cartenz AKBP Bayu Suseno mengatakan, dari hasil penyelidikan sementara, kasus pembunuhan berencana ini diduga dilakukan oleh tujuh orang pelaku. berinisial, PM, AW, RK, KW, JW (DPO), DW (DPO) dan K (DPO).

Sementara itu Menurut Kabid Humas Polda Papua Kombes Ignatius Benny Ady Prabowo membenarkan bahwa aparat berhasil menangkap pembunuh Michele Kurusi, dan berdasarkan penyelidikan mereka merupakan anggota Komite Nasional Papua Barat (KNPB).  “Mereka semua diduga merupakan anggota  KNPB yang secara aktif menyebarkan propaganda negatif tentang isu Papua di media sosial,”  ujar Kombes Benny Ady Prabowo.

READ ALSO : KETUA BAWASLU KHAWATIRKAN KSTP GANGGU PEMILU 2024

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments