back to top

Minggu, Desember 22, 2024
Advertisement
More
    BerandaSPORTSBOLABANTAI TIMNAS BRASIL 0-3 TIMNAS ARGENTINA MASUK PEREMPAT FINAL PIALA DUNIA U-17

    BANTAI TIMNAS BRASIL 0-3 TIMNAS ARGENTINA MASUK PEREMPAT FINAL PIALA DUNIA U-17

    TABLOID BOLA, “tabloidnusantara.com” – Lanjutan perempat final Piala Dunia U-17, Timnas Argentina U-17 tampil luar biasa saat membatai Timnas Brasil U-17, dengan skor 3-0  yang digelar di Jakarta Internasional Stadium, “Jumat (24/11/2023).

    Kick off pertandingan babak pertama dimulai kedua tim masih mencoba meraba kekuatan masing-masing.

    Peluang berbahaya pertama berhasil diciptakan Timnas Brasil U-17 lewat tembakan Rayan dari luar kotak penalti. Sayangnya, tembakan pemain bernomor punggung 7 itu hanya tipis saja di kanan gawang Timnas Argentina U-17.

    Memasuki menit ke-28, Claudio Echeverri akhirnya mampu memanfaatkan peluang dari lini tengah tendangan keras berbelok arah usai membentur bek Brasil U-17, Vitor Reis, akhirny bola bersarang ke gawang Philippe Gabriel.

    READ ALSO : TIMNAS INDONESIA U17 TUMBANG 1-3 KONTRA TIMNAS MAROKO DI PIALA DUNIA U-17

    Skor 1-0, Timnas Brasil U-17 mencoba mengejar ketertinggalan di sisa babak pertama. Namun, hingga babak pertama usai, tak ada gol balasan yang bisa mereka ciptakan. Memasuki babak kedua upaya Timnas Brasil U-17 untuk mengejar ketertinggalan, malah menjadi petaka, pada menit ke-58 Claudio Echeverri malah kembali membobol gawang, Philippe skor 2-0 untuk timnas Argentina. Unggul dua gol tim asuhan Diego Placente, semakin nyaman memainkan memainkan sikulit bundar, alhasil pada menit ke-71, Claudio Echeverri memanfaatkan umpan dari Agustin Roberto berhasil menaklukkan Philippe Gabriel sekaligus mencetak gol ketiganya pada laga ini.

    Laga pun berakhir untuk keunggulan 3-0 milik Timnas Argentina U-17.

    Kemenangan ini membuat Timnas Argentina U-17 melaju ke semifinal Piala Dunia U-17 2023. Mereka sudah ditunggu Timnas Jerman U-17 di fase tersebut.

    READ ALSO : BERAT MENUJU 16 BESAR TIMNAS INDONEISA HANYA MAMPU BERMAIN IMBANG 1-1 KONTRA PANAMA

    TABLOID BOLA

    Tabloid Nusantara
    Tabloid Nusantarahttps://tabloidnusantara.com/
    Membuka Wawasan Dan Mencerdaskan
    RELATED ARTICLES

    Most Popular

    Recent Comments