back to top
REDAKSI "PT.NUSANTARA WARTAMA DUABELAS" MENGUCAPKAN SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA MARHABAN YA RAMADHAN 2025
BerandaNASIONALBENCANA ALAMTAK KUAT TAHAN DEBIT AIR AKIBAT HUJAN DERAS DAN BANJIR, TEMBOK RUMAH...

TAK KUAT TAHAN DEBIT AIR AKIBAT HUJAN DERAS DAN BANJIR, TEMBOK RUMAH WARGA JEBOL

DEPOK, tabloidnusantara.com – Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Depok. Kalo ini, banjir disebabkan hujan deras sejak Sabtu (8/3) siang, kemarin.

Dari informasi yang berhasil di himpun, banjir terjadi di beberapa wilayah seperti kawasan Rangkapan Jaya Baru, perempatan Mampang, Pasar Musi, Grand Depok City (GDC), Jalan Juanda, Citayam, Cinangka Kedaung, Rawa Denok dan Pasir Putih.

Ketinggian air yang merendam pun bervariasi. Salah satu yang terparah akibat derasnya air di Gang. H. Kimah Kelurahan Rangkapan Jaya Baru Kecamatan Pancoran Mas, membuat satu rumah warga jebol karena tidak dapat menahan debit air yang deras.

Dari video yang terlihat air deras keluar dari sebuah rumah yang temboknya jebol. Tembok salah satu rumah warga telrihat jebol akibat tidak dapat menahan debit air.

BACA JUGA : MENHUB DAN GUBERNUR JATIM KOORDINASI KESIAPAN ANGKUTAN LEBARAN 2025 

“Parah, ini lebih parah,” kata seorang pria yang merekam video, Sabtu, (8/3)

Widodo, pemilik rumah mengatakan dia sempat curiga karena mendengar suara seperti ledakan. Dia sudah menaruh curiga karena letak wastafelnya tinggi dan tiba-tiba tembok jebol dan air masuk. “Dari situ tau-tau ada suara ledakan. Dan udah langsung banjir,” katanya.

Dia merasa kaget dan tidak ada persiapan apa-apa. Barang miliknya pun semua terbawa air. “Ngga ada yang tersisa barang di bawah,” ujarnya.

Sebelum kejadian, dia sedang beres-beres di dapur. Dia pun langsung menyelamatkan istri dan anaknya.

“Yang ada di pikiran saya cuma menyelamatkan anak dan istri saya. Di rumah ada empat orang,” ujarnya.

Dia mengaku pasrah dengan kondisi rumahnya sekarang. Dia berharap ada perhatian dari pemerintah terkait kondisi turap. “Saya meminta pihak tertentu lebih perhatian lagi. Seperti turap diperbaiki,” katanya.

Kabid Penanggulangan Bencana pada Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Depok, Denny Romulo mengatakan, sejumlah kawasan di Depok benar terkena banjir. Hal itu disebabkan hujan deras disertai angin.

BACA JUGA : KAI : TIKET LEBARAN TELAH TERJUAL 50 PERSEN TOTAL 493.904 KURSI 

“Kejadian sekitar pukul 14.30 akibat turab kali bagian belakang rumah longsor dan mengakibatkan terhambatnya air kali sehingga tembok tembok rumah jebol,” katanya.

Saat itu kondisi cuaca sedang hujan deras. Hal itu mengakibatkan turab kali bagian belakang rumah longsor dan mengakibatkan terhambatnya air kali sehingga tembok Tembok rumah jebol

“Satu kepala keluarga terdampak, ada empat orang dan rumah kondisi rusak. Sedangkan yang terdampak juga ada 38,” ujarnya.

TABLOID BOLA

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments