Sumba Barat, “TABLOIDNUSANTARA” – Digagas oleh Dandim 1613/Sumba Barat Letkol Czi Rahadian Firnandi, S.Hub.Int., Kodim 1613/Sumba Barat membuka kursus Bahasa Inggris bekerjasama dengan JF Course Waikabubak untuk keluarga besar Kodim 1613/Sumba Barat.
Dandim saat acara Launching Kursus Bahasa Inggris, pada Jumat (27/5/2022) di Aula Makodim, mengatakan bahwa Kursus Bahasa Inggris bagi keluarga besar Kodim 1613/Sumba Barat nantinya akan berjalan secara berkelanjutan.
“Kami merasa terpanggil untuk ikut mamajukan kualitas anak bangsa, dengan cara membekali Sumber Daya Manusia dengan kemampuan berbahasa Inggris,” kata Dandim.
Dandim menilai, Bahasa Inggris sudah menjadi sarana komunikasi berbagai kalangan untuk beragam aktivitas, baik aktivitas ekonomi, pendidikan, budaya dan lain sebagainya.
“Kalau personil TNI, PNS maupun Persit Kodim 1613/Sumba Barat mahir berkomunikasi dengan bahasa Inggris, kami yakin dapat membantu menunjang perekonomian keluarganya,” jelas Dandim.
Oleh sebab itu, Dandim mengajak seluruh personel maupun Persit meluangkan waktunya untuk mengikuti kegiatan ini untuk mau menggali potensi yang dimilikinya dengan mengikuti kursus bahasa Inggris.
“Kursus ini akan berjalan dan akan terus dilaksanakan di Makodim yang direncanakan pertemuan 6 kali dalam sebulan,” pungkas Dandim.
Ny. Adisan, salah satu Persit yang mengikuti Kursus Bahasa Inggris sangat mengapresiasi kegiatan yang dijalankan di Kodim 1613/Sumba Barat.
Menurutnya, Kursus Bahasa Inggris tersebut sangat membantu dirinya menimba ilmu tanpa harus mengeluarkan biaya banyak.
“Alhamdulillah program ini sangat membantu kami mengembangkan kemampuan berbahasa Inggris,” katanya usai mengikuti kursus.
Ia berharap, kursus yang diadakan Kodim dapat membantu dirinya dalam belajar berbahasa Inggris.
“Semoga program ini dapat berjalan dengan lancar. Bagi teman-teman yang tidak mampu kursus ditempat bimbingan belajar, dapat mengikuti kursus di Kodim,” pungkas Ny. Adisan. (Kodim 1613/Sumba Barat)