BerandaNASIONALFestival Pelajar Nusantara, Danramil 1707-05/Merauke Serahkan Hadiah Lomba PBB Tingkat SLTA

Festival Pelajar Nusantara, Danramil 1707-05/Merauke Serahkan Hadiah Lomba PBB Tingkat SLTA

Merauke, “Tabloidnusantara.com” – Komandan Koramil 1707-05/Merauke Mayor Arm Budi Saputra menghadiri kegiatan Festival Pelajar Nusantara dan Pagelaran Budaya yang dipimpin langsung oleh Kepala LPP RRI Merauke Drs. Taufan Pamungkas, M.Si dengan mengusung tema ” Kreatif, Mandiri dan Bersatu Untuk Indonesia Emas, bertempat di Aula Kanol Sai RRI Jln. Ahmad Yani Distrik Merauke Kabupaten Merauke, Rabu (02/11/2022).

Kegiatan Festival Pelajar Nusantara dan Pagelaran Budaya tersebut diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Angkasawan yang turut dihadiri Kasi Humas Polres Merauke AKP Ahmad Nurung, S.H. dan Para Kepala Sekolah, Guru dan ratusan pelajar tingkat SLTA di Kab. Merauke.

BACA JUGA :

Pangdam XVII/Cenderawasih Hadiri Pelantikan Pengurus Perbakin Provinsi Papua Periode 2022-2026

Dalam sambutannya Kepala LPP RRI Merauke Drs. Taufan Pamungkas, M.Si mengatakan bahwa dengan semangat festival pelajar nusantara dan pagelaran budaya di Merauke diharapkan dapat meningkatkan rasa cinta tanah air dengan melestarikan budaya yang dimiliki.

“Pelajar harus bisa menjaga diri dengan menjauhi semua kegiatan-kegiatan negatif seperti narkoba, perkelahian antar pelajar dan masih banyak lagi yang bertentangan dengan norma-norma agama. Selain itu, pemuda merupakan tulang punggung dari Bangsa Indonesia karena lahirnya sumpah pemuda berasal dari Kemerdekaan Indonesia yang diraih secara bersama-sama dimana pemuda turut ambil bagian dalam Kemerdekaan Bangsa Indonesia,” ungkap Drs. Taufan Pamungkas.

Pada kegiatan tersebut telah ditunjukkan beberapa penampilan dari peserta pagelaran diantaranya Tarian Tifa SMK Kesehatan Yaleka Maro Merauke, Pidato SMK Negeri 12 Merauke, Stand Up Comedy SMA SATAP Wasur Merauke, Puisi SMA Negeri KPG Khas Papua Merauke, Pemutaran video pesan-pesan kebangsaan dari Kapolres Merauke AKBP. Sandi Sultan, S.I.K., Tarian Kreasi SMA Plus SATAP Wasur Merauke, Puisi SMK Negeri 12 SATAP Wasur Merauke dan Pemutaran video pesan-pesan Kebangsaan dan Nasionalisme dari Dandim 1707/Merauke Letkol Inf Bayu Kriswandito, S.Hub., Int.

BACA JUGA :

Kejar Target, Satgas TMMD Ke-115 Kebut Pembangunan Rumah Warga

Usai beberapa penampilan dari peserta pagelaran, Danramil 1707-05/Merauke Mayor Arm menyerahkan hadiah Lomba PBB antar SLTA se Kab. Merauke yang diselenggarakan oleh Kodim 1707/Merauke dengan Juara I (SMA Negeri 1 Kurik), Juara II (SMA Negeri 1 Merauke) dan Juara III (MA Almunawaroh Merauke).

Otentifikasi : Pendam XVII/Cenderawasi

Tabloid Nusantarahttps://tabloidnusantara.com/
Membuka Wawasan Dan Mencerdaskan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Exit mobile version