INTAN JAYA, “tabloidnusantara.com” – Sebagai upaya strategis untuk mendukung peningkatan sumber daya manusia yang unggul Kementerian Pertahanan (Kemhan) mencanangkan program Makan Bergizi Gratis, (MBG) yang resmi diluncurkan di Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah, pada Senin (20/1/2025).
Program ini merupakan inisiatif langsung dari Kemhan, yang bertujuan untuk menyiapkan generasi masa depan di daerah rawan konflik dengan gizi yang memadai. Rangkaian acara peluncuran program ini diselenggarakan oleh Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) III, yang langsung pemimpin Panglima Kogabwilhan III, Letjen TNI Bambang Trisnohadi.
Meskipun pemerintah Provinsi Papua Tengah masih menunggu arahan dari Badan Gizi Nasional (BGN) di wilayahnya, Kogabwilhan III mengambil langkah cepat dengan menggunakan dua helikopter Caracal untuk mendistribusikan makanan bergizi kepada anak-anak di wilayah tersebut.

Panglima Kogabwilhan III memastikan bahwa semua makanan memenuhi standar kebersihan dan gizi yang diperlukan, sambil mengawasi langsung dapur umum yang dikelola oleh 15 prajurit TNI.
Mereka telah menyiapkan menu bergizi, seperti nasi putih dan lauk ayam, dengan perhatian khusus terhadap kualitas.