MERAUKE, “TABLOIDNUSANTARA.COM” – Dalam kunjungan kerjanya (Kunker) Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M Pangdam XVII/Cenderawasih dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XVII/Cenderawasih beserta rombongan mengunjungi Anak Medan di Penggilingan padi, bertempat di Kampung Waninggap Miraf (Sp 5) Distrik Tanah Miring Kab. Merauke, Kamis (17/3/2022).
Demikian disampaikan Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Inf Aqsha Erlangga, S.H., M.H. dalam keterangannya.
Siapa gerangan Anak Medan yang mendapat kejutan dikunjungi Pangdam XVII/Cenderawasih beserta Ny. Erni Arum Nursanti Muji Angkasa Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XVII/Cenderawasih pada Kamis pagi (17/3).
PANGDAM XVII/CENDERAWASIH BERI PENGARAHAN DAN TINJAU PERUMAHAN PRAJURIT
Ternyata Anak Medan yang dimaksud adalah sosok Prajurit TNI Serka Manulang yang merupakan Anggota Korem 174/ATW sekaligus sebagai pemilik penggilingan Padi.
Terkait kegiatan tersebut, dijelaskan Kapendam XVII/Cenderawasih bahwa Bapak Pangdam XVII/Cenderawasih dan Ny. Erni Arum Nursanti Muji Angkasa Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XVII/Cenderawasih didampingi oleh Brigjen TNI E. Reza Pahlevi, S.E Danrem 174/ATW dan pejabat lainnya meninjau Proses Penggilingan Padi dari mulai proses pengeringan dengan menggunakan pemanas sampai dengan penggiling Padi menjadi Beras.

BUPATI KLATEN, RESMI TUTUP, KARYA BAKTI MANDIRI KLATEN
“Ini bentuk perhatian Bapak Pangdam XVII/Cenderawasih kepada Prajurit TNI yang kreatif dan berprestasi, khususnya yang berperan aktif dalam pembangunan untuk membantu program Pemerintah, khususnya kesejahteraan masyarakat di wilayah Papua,” kata Kapendam XVII/Cenderawasih.